Pariaman, 27 November 2025 — Curah hujan yang terjadi terus menerus sejak beberapa hari terakhir menyebabkan sungai di Dusun Sampan, Desa Punggung Lading, Kecamatan Pariaman Selatan meluap dan menggenangi rumah-rumah warga. Banjir yang datang secara tiba-tiba membuat sebagian masyarakat tidak sempat menyelamatkan barang-barang dan kesulitan memenuhi kebutuhan harian, termasuk makanan.
Sebagai wujud kepedulian, Ketua DPRD Kota Pariaman Muhajir Muslim, Lc., turun langsung ke lokasi untuk memberikan bantuan berupa 100 porsi makanan siap saji kepada warga yang terdampak banjir pada Kamis, 27 November 2025. Bantuan tersebut disalurkan langsung kepada warga yang sedang berupaya memulihkan kondisi rumah dan lingkungan pasca banjir.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD menyampaikan rasa empati yang mendalam atas musibah yang menimpa masyarakat.
“Kami turut prihatin atas banjir yang terjadi. Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban warga yang sedang mengalami kesulitan,” ucap Muhajir.
Beliau juga menegaskan akan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk melakukan langkah penanganan lebih lanjut, termasuk upaya pencegahan agar kejadian serupa dapat diminimalisir di masa mendatang.
Warga mengucapkan terima kasih atas kepedulian Ketua DPRD yang hadir langsung melihat kondisi mereka dan memberikan bantuan yang sangat dibutuhkan.
Di akhir kunjungan, Muhajir Muslim menyampaikan doa dan harapan untuk masyarakat yang terdampak banjir.
“Semoga Allah memberikan kekuatan, kesabaran, dan perlindungan kepada seluruh warga yang terdampak. Kita berdoa agar musibah ini segera berlalu dan kehidupan masyarakat kembali normal. Saya berharap sinergi antara pemerintah kota, desa, dan warga terus terjalin agar penanganan banjir ke depan bisa lebih efektif,” tutupnya.





